Senin, 30 Januari 2012

Skripsi GALAU

Skripsi itu seperti Shock Therapy bagi mahasiswa-mahasiawa seperti aku, yang selama kuliah cuma mengandalkan google dan wikipedia, sedangkan selebihnya cuma keberuntungan dan pemamfaatan otak yang ala kadarnya. Yah... ironis memang... skripsi merenggut sebagian kebahagianmu untuk satu gelar yang di yakini akan menempatkanmu pada mimpi yang selama ini ingin kamu raih.

  Sudah hampir sebulan umur skripsiku tapi blum di-ACC jg. masih terlalu banyak yang harus diperbaiki *begitulah kata dosen PS aku*.

Munkin karena terlalu lelah berkutat dengan skripsi, aku putuskan untuk tidak menjamahnya sama sekali selama seminggu, aku ingin istirahat sejenak. Menjernihkan pikiran, mengendorkan otot2 sarap otak yang mulai tegang, merengkuh kebahagian yang telah terenggut. Yups... i'm free like a bird. *lalu...*

Seminggu kemudian, tepatnya di hari sabtu, ketika orang lain mungkin lagi senang2 berakhir pekan, aku putuskan untuk menyelesaikan yang belum terselesaikan, back to my bad... bad girl... named Skripsi.

"Yah... aku sudah punya tenaga sekarang" pikirku. Dan aku pun berangkat pagi2 ke warnet buat ngerjain skripsi.  Dengan semangat yang meragukan aku pun mengambil; paket 3 jam. "tiga jam sidah cukup lah buat nyelesaain itu semua" pikir ku.

Ku ambil posisi terasyik yang ada di sana, com paling sudut, biar agak jauh dari anak-anak SD yang lagi bolos gara2 main game.

Begitu duduk dengan santai, ngidupin komputer, nyolokin flasdis dan buka file skipsi sebelumnya dengan tatapan mata yang mengkhawatirkan, lalu kemudian.... *hening sesat*.... meraba-raba keyboard seadanya, kemudian... *hening lagi*.... ngacak-ngacak rambut mulai frustasi, kemudian....*hening lagi*.... *di iringi suara jam dinding yang berdetak menakutkan ala film horor tailan*.... aku pun mengacak2 rambut lagi....*bingung*

Aku benar-benar bingung saat itu, apa yang harus ku perbaiki dari skripsiku yang salah ini, aku blank, what should i do to make it right. i dono... i dono...

Dan keputusan yang berat harus aku lakukan pada saat itu... Aku facebookan aja.


anoe, 24thn, butuh wejangan

3 komentar:

andalimanku mengatakan...

ha...ha...
http://www.andalimanku.blogspot.com/2010/10/tips-menentukan-dan-memilih-judul.html

take a look there.

keep spirit, biar cepat nyusul ko di dunia ''pengangguran'' dunia paling membosankan.

Anoe mengatakan...

ini bukan tentang judul lagi waq

Ilham mengatakan...

suatu hari, di kantor berdinding kaca anti-peluru, kau akan duduk memandang keluar, ke pemandangan kota paris. mengenang skripsimu dan berkata, "it was worth it."

.......lalu seorang wanita datang dari belakang dan mengecup lehermu.....ternyata dia kuyang penghisap janin. O.o

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates